RADARSOLO.ID – Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Sukoharjo, mengakibatkan pohon tumbang di Kecamatan Tawangsari dan Nguter, Jumat (17/3). Sejumlah pohon tumbang menutup jalan dan merusak rumah.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sukoharjo Ariyanto Mulyatmojo mengatakan, hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di Desa Grajegan, Kecamatan Tawangsari. Serta di Desa Lawu dan Baran, Kecamatan Nguter.
“Tidak ada korban jiwa, namun terjadi kerusakan dan gangguan aksesbilitas. Seperti tertutupnya akses jalan di lokasi kejadian,” kata Ariyanto Mulyatmojo.
Menurut Ari, setidaknya dua rumah rusak ringan di Desa Baran, Kecamatan Nguter karena tertimpa pohon tumbang. Jaringan kabel optik juga putus
“Penanganan pohon tumbang dilaksanakan oleh BPBD, PLN, perangkat desa, relawan PMI, SAR dan warga sekitar. Saat ini sudah terkondisikan,” pungkasnya. (kwl/ria)
Reporter: Iwan Kawul
RADARSOLO.ID – Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Sukoharjo, mengakibatkan pohon tumbang di Kecamatan Tawangsari dan Nguter, Jumat (17/3). Sejumlah pohon tumbang menutup jalan dan merusak rumah.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sukoharjo Ariyanto Mulyatmojo mengatakan, hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di Desa Grajegan, Kecamatan Tawangsari. Serta di Desa Lawu dan Baran, Kecamatan Nguter.
“Tidak ada korban jiwa, namun terjadi kerusakan dan gangguan aksesbilitas. Seperti tertutupnya akses jalan di lokasi kejadian,” kata Ariyanto Mulyatmojo.
Menurut Ari, setidaknya dua rumah rusak ringan di Desa Baran, Kecamatan Nguter karena tertimpa pohon tumbang. Jaringan kabel optik juga putus
“Penanganan pohon tumbang dilaksanakan oleh BPBD, PLN, perangkat desa, relawan PMI, SAR dan warga sekitar. Saat ini sudah terkondisikan,” pungkasnya. (kwl/ria)
Reporter: Iwan Kawul