30.7 C
Surakarta
Friday, 24 March 2023

Kecelakaan Lalu Lintas saat Tugas, Pantarlih Nguntoronadi Patah Tulang Rusuk

RADARSOLO.ID-Kabar duka datang dari panitia pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) Wonogiri. Satu anggota Pantarlih mengalami kecelakaan lalu lintas saat menuju rumah warga guna melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wonogiri Toto Sihsetyo Adi mengatakan, Pantarlih yang mengalami kecelakaan lalu lintas berasal dari Kecamatan Nguntoronadi. “Mengalami patah tulang rusuk dan dirujuk ke rumah sakit,” kata dia. Kamis (16/3/2023).

Selain itu, satu Pantarlih asal Kecamatan Jatipurno meninggal dunia karena sakit. Oleh KPU Wonogiri, peristiwa tersebut telah dilaporkan ke KPU RI melalui KPU Provinsi Jateng.

Ditambahkan Toto, tugas Pantarlih tetap bisa di-handle oleh panitia pemilihan kecamatan (PPK) atau Pantarlih lain yang sudah selesai tugasnya.

Lebih lanjut diterangkan ketua KPU Wonogiri, coklit telah dituntaskan per 14 Maret. Hasilnya, 858.291 warga Kota Sukses yang telah dicoklit. (al/wa)

 






Reporter: Iwan Adi Luhung

RADARSOLO.ID-Kabar duka datang dari panitia pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) Wonogiri. Satu anggota Pantarlih mengalami kecelakaan lalu lintas saat menuju rumah warga guna melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wonogiri Toto Sihsetyo Adi mengatakan, Pantarlih yang mengalami kecelakaan lalu lintas berasal dari Kecamatan Nguntoronadi. “Mengalami patah tulang rusuk dan dirujuk ke rumah sakit,” kata dia. Kamis (16/3/2023).

Selain itu, satu Pantarlih asal Kecamatan Jatipurno meninggal dunia karena sakit. Oleh KPU Wonogiri, peristiwa tersebut telah dilaporkan ke KPU RI melalui KPU Provinsi Jateng.

Ditambahkan Toto, tugas Pantarlih tetap bisa di-handle oleh panitia pemilihan kecamatan (PPK) atau Pantarlih lain yang sudah selesai tugasnya.

Lebih lanjut diterangkan ketua KPU Wonogiri, coklit telah dituntaskan per 14 Maret. Hasilnya, 858.291 warga Kota Sukses yang telah dicoklit. (al/wa)

 






Reporter: Iwan Adi Luhung

Populer

Berita Terbaru

spot_img