RADARSOLO.ID – Transfer Window untuk delapan klub Liga 2 yang lolos ke babak 8 besar, dipastikan dibuka dari 8-14 Desember. Sayang manajemen Persis Solo masih tutup mulut, soal siapa rekrutan anyar yang akan didatangkan.
Nama yang sepertinya akan merapat adalah kiper Persijap Jepara Harlan Suardi dan Bek PSG Pati M. Iqbal Al Ghuzat, sayang ketika dua nama itu ditanyakan apakah akan merapat ke Persis, manajemen Persis masih enggan menjawab apapun.
Jika Persis anteng, ternyata calon lawannya di grup X 8 besar Liga 2 yakni Persiba Balikpapan malah membuat gerakan besar. Persiba sebelumnya mengumumkan memutus kontrak banyak pemainnya, tepatnya ada enam nama. Salah satunya adalah eks penggawa Timnas Oktavianus Maniani.
Laskar Beruang Madu (julukan Persiba) akhirnya mulai mengumumkan amunisi barunya. Rabu (8/12) ada empat nama yang dipastikan bergabung, yakni gelandang PSCS Cilacap Marshell Huwae, lalu eks kaptan Kalteng Putra Fauzan Jamal, dan dua pemain asal PSG Pati, yakni Muhammad Fayrushi dan Nugroho Fatchur Rochman. Khusus nama terakhir berstatus peminjaman dari tim PSG Pati.
Sementara itu dua klub grup X lainnya yakni Sriwijaya FC, dan RANS Cilegon United, ternyata sama seperti Persis yang belum memberikan sedikitpun kode terkait rekrutan anyar di 8 besar nanti.
Sementara itu PSIM Jogja yang lolos ke babak 8 besar dan masuk di grup Y, dipastikan akan mendapatkan amunisi baru dalam waktu dekat. PSIM bahkan sudah memastikan kedatangan tiga wajah baru di timnya. Yakni eks pemain Persijap Jepara, Iqmal Nur Samsu hingga kiper KS Tiga Naga Jefri Wibowo. Nama yang juga dikait-kaitkan akan merapat ke Kota Gudeg adalah bek PSG Pati Nurhidayat.
Sementara itu PSIM sudah mengumumkan melepas dua pemain yang telah ikut berjuang dengan tim ini di babak penyisihan grup C Liga 2 2021. Mereka yang dilepas adalah Ahmad Ihwan dan Jordyno Putra.
Sementara itu PSMS Medan beberapa hari lalu cukup mengejutkan publik, karena mengumumkan melepas dua pemainnya yang baru didatangkan di putaran kedua babak penyisihan Liga 2, yakni Titus Bonai dan Fabio Marko. Namun kemarin, manajemen Laskar Ayam Kinantan (julukan PSMS) sudah mengumumkan telah resmi merekrut dua amunisi baru. Yakni bek PSG Pati Syaiful Indra Cahya, dan striker Persekat Tegal Agung Supriyanto. Agung sempat berseragam Persis musim 2018 silam. Di babak penyisihan Liga 2 2021, Agung sukses mencetak lima gol bersama Persekat.
Sementara itu dengan gagalnya PSG Pati ke babak 8 besar, membuat klub milik artis Atta Halilintar tersebut mengumumkan melepas banyak pemain bintangnya. Nama-nama yang sudah dilepas adalah Zulham Zamrun, Nurhidayat, Annas Fitranto hingga Gede Sukadana. Bahkan termasuk pelatih kepala mereka, yakni Joko Susilo yang kontraknya tak akan diperpanjang.
”Atas nama manajemen, kami ucapkan terima kasih untuk perjalanan musim ini kepada coach Joko Susilo yang sudah bersama tim selama delapan pertandingan fase grup. Terima kasih pula pada Zulham Zamrun, Nurhidayat, Annas Fitranto juga Gede Sukadana,” jelas COO AHHA PS Pati Divo Sashendra.
Khusus untuk Annas Fitranto, lanjut Divo, masa pinjamnya sudah selesai dan akan kembali ke tim Liga 1, Persita Tangerang. ”Kontraknya (pelatih dan beberapa pemain) sudah selesai dan tentunya dapat kembali melanjutkan karirnya bersama klub lain,” dia menambahkan.
Disisi lain, Divo mengatakan bahwa ada sejumlah pemain yang masih terikat kontrak dengan durasi waktu yang beragam. ”Ada sekitar 10 pemain yang masih terikat kontrak dengan kami dengan durasi antara dua hingga empat tahun. Mayoritas adalah pemain muda,” ucap dia.
Hanya saja Divo enggan menjelaskan detail siapa saja pemain yang terikat kontrak jangka panjang tersebut.
Tidak hanya itu, manajemen tim berlogo kuda hitam dikatakannya juga membuka pintu lebar-lebar untuk tim-tim Liga 1 ataupun kontestan 8 besar Liga 2 2021 yang ingin memakai jasa pemain tim AHHA PS Pati. “Kami memberikan kesempatan tim lain untuk menggunakan pemain yang masih dalam ikatan kontrak dengan status pinjam,” tegasnya. (nik)